Tim Terpadu P4GN dan PN Direncanakan akan Dibentuk di Tingkat Kecamatan dan Desa

Tim Terpadu P4GN dan PN Direncanakan akan Dibentuk di Tingkat Kecamatan dan Desa
Ket Foto: Kepala Badan Kesbangpol Kapuas, Yunabut selaku Kalahar Tim Terpadu P4GN dan PN Kabupaten Kapuas. FN-Ist

Kuala Kapuas (FastNews) – Tim terpadu Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika dan Prekursor Narkotika (P4GN dan PN) direncanakan akan dibentuk hingga di tingkat kecamatan dan desa/kelurahan di Kabupaten Kapuas.

Hal itu disampaikan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Kapuas, Drs Yunabut yang juga sekaligus Ketua Pelaksana Harian (Kalahar) Tim Terpadu P4GN dan PN Kabupaten Kapuas seusai memimpin rapat koordinasi (Rakor), bertempat di Aula Rujab Bupati Kapuas, Selasa (14/5/2024).

Yunabut bilang, dengan hadirnya sejumlah instansi terkait pada rakor tersebut, dibahas rencana akan segera dibentuk tim terpadu P4GN di tingkat desa, kelurahan dan kecamatan.
“Jika tim terpadu di tingkat desa, kelurahan, kecamatan telah di bentuk dan terus bergerak bersama secara linier, maka harapannya peredaran narkotika di Kabupaten Kapuas bisa diminimalisir dan dicegah,” kata Yunabut.

Sehingga, kata dia dalam Rakor P4GN dan PN yang dilakukan tersebut intinya adalah upaya untuk meminimalisir dan mencegah peredaran narkotika hingga di tingkat desa.

Selain itu, pihaknya juga akan melakukan kaji tiru ke beberapa daerah lain, yang mana bertujuan menambah wawasan dan pengetahuan positif terkait pelaksanaan tugas dari Tim Terpadu P4GN dan PN. (RZ)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *