Kuala Kapuas (FastNews) – Dinas Penanaman Modal Dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kabupaten Kapuas, Kalimantan Tengah, berhasil meraih juara terbaik satu dalam lomba Pawai Gebyar Gema Takbir dalam rangka menyambut Idul Adha 1445 Hijriah, katagori dinas/ kantor.
“Puji Syukur atas keberhasilan ini. Ini sebagai hadiah terindah bagi kami Dinas DPM PTSP pd hari Raya Idul Adha tahun ini,” kata Kepala DPMPTSP Kabupaten Kapuas, Pangeran Sojuaon Pandiangan, di Kuala Kapuas, Senin (17/6/2024).
Keberhasilan ini, sambungnya, sekaligus juga memberikan semangat baru kepada pihaknya semua.
Pangeran juga menyampaikan ucapan terimaksih kepada Panitia yang sudah bekerja keras menyelenggarakan kegiatan ini dan terkhusus ucapan terima kasih kepada Staf dan karayawan di DPM PTSP atas kegigihan serta semangat.
“Jujur, Saya terharu atas hasil ini. Selamat Hari Raya Idul Adha bagi saudara-saudara dan saudari yang merayakan. Mohon maaf lahir dan batin,” demikian Pangeran.
Sementara itu, kegiatan Pawai Gebyar Gema Takbir dalam rangka menyambut Idul Adha 1445 Hijriah yang berlangsung di depan Rumah jabatan Bupati Kapuas, dilepas secara resmi oleh Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, Erlin Hardi.
Dalam pengumuman pemenang lomba dari Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Kabupaten Kapuas, untuk peringkat kedua katagori dinas/ kantor di raih Korwil Bidang Pendidikan Kecamatan Basarang, dan peringkat ketiga diraih Dinas Pendidikan Kabupaten Kapuas.
Sedangkan untuk katagori umum, peserta terbaik satu di raih STAI Kuala Kapuas, peringkat kedua, di raih Grub Habsy Al Hidayah, dan peringkat tiga diraih Kwarcab Kapuas.(Red)