Pj Bupati Ajak Masyarakat Hadiri Kapuas Bersholawat

Pj Bupati Ajak Masyarakat Hadiri Kapuas Bersholawat
Ket Foto : Pj Bupati Kapuas, Erlin Hardi, beserta jajaran panitia peninjau lokasi persiapan Kapuas Bersholawat, di Stadion Panunjung Tarung Kuala Kapuas, Kamis (27/6/2024). FN-Red

Kuala Kapuas (FastNews) – Penjabat (Pj) Bupati Kapuas, Kalimantan Tengah, mengajak masyarakat di daerah setempat untuk bisa menghadiri kegiatan Kapuas Bersholawat bersama Habib Syech malam ini.

“Kami mengimbau, mengharapkan kehadiran masyarakat di Kapuas bisa berhadir. Karena melalui kegiatan Kapuas Bersholawat ini nantinya dapat berdoa bersama supaya Kapuas ke depan bisa lebih kondusif, aman dan nyaman serta tentram,” kata Pj Bupati, Erlin Hardi, di Kuala Kapuas, Kamis (27/6/2024).

Terlebih, lanjut orang nomor satu di kabupaten setempat ini, karena tahun ini merupakan tahun politik, maka diharapkannya dengan adanya Kapuas Bersholawat, maka Kabupaten Kapuas selalu bisa adem ayem.

“Yang mana kita harapkan masyarakat nantinya dapat membuat pilihan berdasarkan hati nuraninya masing-masing,” demikian Erlin Hardi.

Sementara itu, kegiatan Kapuas Bersholawat bakal digelar malam ini, mulai pukul 19.00 WIB berlokasi di Stadion Panunjung Tarung Kuala Kapuas.

Kapuas Bersholawat ini direncanakan akan dihadiri ulama Al-Habib Syech bin Abdul Qodir As-Segaf.

Adapun saat ini panitia kegiatan Kapuas Bersholawat bersama para relawan masih terus melakukan berbagai persiapan demi kelancaran kegiatan tersebut.(Red)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *