Promkes RSUD Kapuas Edukasi Hal Perlu Diperhatikan Jika Anak Menderita Asma

Promkes RSUD Kapuas Edukasi Hal Perlu Diperhatikan Jika Anak Menderita Asma
Ket Foto: Tim Promkes RSUD dan RSPD Kapuas usai edukasi seputar penyakit asma melalui RSPD, Kamis (4/7/2024). Fn-Ist

Kuala Kapuas (FastNews) – Tim Promkes Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) dr H Soemarno Sosroatmodjo Kuala Kapuas, Kalteng melalui radio siaran pemerintah daerah telah memberikan edukasi kesehatan seputar asma, diantaranya beberapa hal perlu diperhatikan jika anak menderita penyakit tersebut, Kamis (4/7/2024).

Ketua Pokja Komunikasi dan Edukasi (KE) dr Erny Indrawati didampingi Popo Subroto selaku Koordinator Promkes menjelaskan hal apa yang harus diperhatikan apabila anak menderita asma, yaitu hindari makan makanan atau minuman yang bersoda, kacang-kacangan minuman dingin/es, dan goreng-gorengan.

Juga hindari tungau debu yang terdapat pada debu kasur, dan bantal kapuk, selimut, lantai, karpet, gordin, dan perabot rumah.

“Sebaiknya laci atau rak dibersihkan dengan lap basah, gordin dan selimut dicuci setiap dua, minggu, karpet, majalah, mainan, buku, dan pakaian yang jarang dipakai diletakkan di luar kamar tidur dan lantai dipel setiap hari,” katanya.

Lalu, hindari zat-zat yang mengiritasi seperti obat semprot rambut, minyak wangi, asap rokok, asap obat nyamuk, bau cat yang tajam, bau bahan kimia, udara yang tercemar, dan air dingin.

“Jangan melakukan aktivitas fisik yang berat. Sebelum melakukan aktivitas fisik sebaiknya melakukan pemanasan terlebih dahulu, dan jika perlu pemberian obat sebelum beraktivitas,” ujarnya.

Kemudian, mengubah posisi untuk memudahkan pernafasan, contohnya duduk tegak (tegak lurus ke meja). Hindari penggunaan pil tidur setelah serangan asma, karena pil tidur dapat memperlambat pernafasan dan membuat semakin sulit.

“Gejala asma terkadang bisa hilang dengan sendirinya, tetapi juga bisa tiba-tiba muncul kembali, misalnya saat ada perubahan cuaca. Asma dapat diobat dengan baik, tetapi kecenderungan penyakit asma kambuh kembali tetap ada, pungkasnya. (RZ)

Comments

No comments yet. Why don’t you start the discussion?

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *